Jumat, 31 Desember 2021

Luka Duka Suka

 
Pernahkah dirimu bertanya dalam malam pekat?

Bagaimana proses membuat luka yang dulu mencekat, berakhir menjadi sahabat?

Atau bagaimana proses membuat bahagia yang dulu tersekat, tiba-tiba mendekap erat?

Bisakah kau temukan jawaban hanya dalam waktu singkat?

Bisakah kau menebak, bagaimana bahagia itu didapat?

Atau menebak, bagaimana luka itu pergi tanpa syarat?

***

Tahukah bagaimana luka sayat yang masih terbuka lalu kemudian disiram dengan air panas? Perih bukan? Ya, begitulah rasanya melewati tahun pertama setelah seseorang yang nyaris menjadi masa depanku, pergi begitu saja dengan membawa seluruh harapan-harapan yang sudah menjadi bangkai.

Sabtu, 08 Mei 2021

Review Buku : Mr. R

Judul Buku : Mr. R
Pengarang : Asrini Mahdia
Penerbit : -
Diterbitkan, pertama kali : 2010
Tebal : 225 Halaman, 20 cm
ISBN : -

*** 

Selalu dan selalu.
Semua hanya akan menjadi imaji.
Saya tetap tidak menemukannya.
Dia tetap menghilang,
meskipun saya merasakan jarak saya dengannya begitu dekat.

Hati saya begitu dekat.

Tapi mengapa Tuhan tidak pernah memberi kesempatan?

page of 86

***

Buku yang diterbitkan tanpa Penerbit dan ISBN ini, saya dapat di warung buku bekas langganan. Dengan ilustrasi sampul yang simple membuat saya penasaran dengan cerita didalamnya. Apakah jalan ceritanya dibuat tanpa kerumitan? Atau apakah karakter-karakternya dibuat dengan beda? Maka akhirnya, dengan senang aku membawanya ke kasir untuk menukarnya dengan uang yang kupunya. 

Sesampainya dirumah, ternyata buku ini kalah saing dengan buku-buku lain yang kudapat dari berbagai bazar buku. Beberapa tahun setelah buku ini tergeletak begitu saja di rak buku, akhirnya tahun ini selesai sudah kubaca. Dan, yaaa cukup kecewa sebenarnya.

Kamis, 25 Februari 2021

Perihal Siap Menikahi

¶¶¶ Dalam lengannya, kau ikrar selamanya
Masih ada seakan, yang belum terselesaikan
Cinta yang tengah jalan, begitu saja hilang

Kau katakan kita
Tak sejalan dan takkan bisa 


Kamis, 18 Februari 2021

Review Buku : A Beautiful Mess


Judul Buku : A Beautiful Mess
Pengarang : Rosi L Simamora
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama
Ilustrasi Sampul : Martin Dima
Ilustrasi isi : Oky Andrianto
Diterbitkan, pertama kali : Februari 2015
Cetakan kedua : Januari 2018
Tebal : 336 Halaman, 20 cm
ISBN : 978-602-03-1387-0

Sinopsis :

Sebuah rahasia kelam memaksa Freya, gadis manja dan “high maintenance”, meminta bantuan ayahnya, lalu dengan terpaksa menerima nasib menyingkir ke pulau terpencil.

Di sana ia harus bekerja, sesuatu yang tidak pernah dilakukan Freya seumur hidupnya. Dan siapa lagi yang mengawasi Freya kalau bukan Lian, pria tampan yang sepertinya membenci Freya sejak awal?

Namun Lian juga menyimpan rahasia. Dan diam-diam, ia menyadari sesuatu telah tumbuh. Cintakah? Tidak. Tidak. Jangan cinta!

Dan benarkah Freya telah berhasil meninggalkan masa lalunya? Ataukah… hantu masa lalu yang kelam namun teramat memikat itu akhirnya mengejar Freya hingga ke ujung dunia, dan ia selamanya takkan pernah lepas darinya? Takluk kembali pada satu-satunya laki-laki yang membuatnya begitu hidup, dan sekaligus mati?

Kisah ini bercerita tentang cinta. Dan nafsu. Tentang jatuh. Dan bangkit. Tentang luka dan rasa takut. Dan bagaimana menaklukkannya.

Aku tidak ingin jadi api yang menjadikanmu abu,
dan aku tidak ingin apimu menjadikanku abu.

Page of 320